Kecamatan Sunggal

Memorandum Of Agreement (MOA) FISIP UMA dengan Pemerintahan Kecamatan Sunggal

24 Maret 2021

... Dalam Rangka Program Tri Dharma Perguruan Tinggi, Fakultas Ilmu Sosial Ilmu Politik (FISIPOL) Universitas Medan Area (UMA), mengadakan Memorandum Of Agreement (MOA) dengan Pemerintahan Kecamatan Sunggal.

Camat Sunggal dalam sambutannya menyampaikan:
Kondisi kec. Sunggal secara geografis sangat layak untuk dilakukan survey maupun kajian ilmiah tentang situasi sosial dan permasalahan sosial yg muncul dan
Sunggal diapit oleh dua kota madya.
Jumlah penduduk di Kecamatan Sunggal hampir 300 rb jiwa, melebihi penduduk kota Binjai bahkan.
Sudah pasti akan banyak permasalahan-permasalahan sosial yg muncul, saya harap ada kajian-kajian akademis dari Fakultas Fisipol UMA.
Hal-hal permasalahan sosial yg sering muncul, mengenai permaslahan sampah, pengelolaan Bumdes, pemberdayaan masyarakat, masalah sosial dan lain-lain.
Kami butuh masukan-masukan dari bapak/ibu sekalian.
Mudah-mudahan pertemuan ini dapat mendatangkan manfaat pada masyarakat kecamatan Sunggal dan civitas akademik UMA.

Uraian dari Dekan FISIPOL UMA, bpk Dr. Heri Kusmanto, MA., menyampaikan;
Terimakasih atas sambutan dari pihak kecamatan Sunggal.
Fakultas Fisipol UMA telah banyak melakukan pendampingan di kab/kota lain, terutama tentang Bumdes, pengolahan sampah, permasalahan sosial dll, Fakultas FISIPOL UMA sudah memiliki daerah binaan.

Selanjutnya dilakukan Penandatanganan secara bersama MOA.




Hak Cipta © 2023
Kecamatan Sunggal
Kabupaten Deli Serdang