Kecamatan Sunggal

Kunjungan Kerja Sekertaris Daerah Kabupaten Deli Serdang untuk Memantau Penanganan Covid-19 di Wilayah Kecamatan Sunggal

8 Juni 2021

... Kunjungan Kerja Sekertaris Daerah Kabupaten Deli Serdang untuk Memantau Penanganan Covid-19 di Wilayah Kecamatan Sunggal. Minggu (6/6/2021) Pukul 10.00 Wib di Aula Kantor Desa Lalang Kec. Sunggal.

Acara Kegiatan dihadiri oleh:
1. Sekda Kab.Deli Serdang Bapak Darwin Zein S.Sos
2. Camat Sunggal Bapak Eko Sapriadi S.Sos
3. Plt. Camat Hamparan Bapak Drs. Agus Salim
4. Kepala BPBD Deli Serdang Bapak Zainal Abidin Hutagalung
5. Danramil 01/Sunggal Kapten Arh Liston B Situmeang
6. Wakapolsek Sunggal Akp R. Panjaitan
7. Ka UPT Puskesmas Sei semayang Dr. Putu
8. Ka UPT Puskesmas Muliorejo Dr. Dina Mardiana
9. Ka UPT Puskesmas Sei mencirim Dr. Juliani
10. Para Kasi dan Kasubbag Kec. Sunggal
11. Kades se Kec. Sunggal

Hasil rapat :

1. Pembukaan oleh Camat Sunggal
- Tujuan kunjungan adalah Pemantauan penanganan Covid 19 untuk 2 Kecamatan Sunggal dan Kecamatan H Perak.
2. Pengarahan dari Sekda Kab. Deli Serdang, Darwin Zein, S.Sos.
-- Peningkatan penyebaran covid cukup tinggi hingga di butuhkan penanganan yang lebih serius.
-- Posko PPKM Mikro di desa harus bergerak aktif.
-- Aparat Desa harus mampu sebagai duta masyarakat untuk berperan aktif mensosialisasikan prokes di tengah tengah masyarakat.
-- Penyiapan tempat untuk Isolasi Mandiri, diharapkan bisa, disediakan oleh Pemerintahan Kecamatan Sunggal dan Kec. Hamparan Perak, dengan menyiapkan lokasi penampungan.
-- Mengurangi Kegiatan-kegiatan yang menimbulkan keramaian.
- Menghimbau kepada warga untuk menunda resepsi Pernikahan.
3. Danramil 01 Sunggal, menyampaikan: TNI/POLRI siap sebagai motor penggerak kegiatan penanganan covid 19.
4. WakaPolsek Sunggal, AKP R. Panjaitan SH, MH., menyampaikan Untuk Melakukan pembatasan waktu bagi warga yang keluar masuk daerah dengan tetap menerapkan prokes.

Kegiatan berjalan aman, tertib, kondusif dan tetap mematuhi protokol kesehatan.




Hak Cipta © 2023
Kecamatan Sunggal
Kabupaten Deli Serdang